Bersama, Bekerja, Bisa

RelatedPosts

Kadang slogan hanya sebatas pada ucapan, namun seringkali belum dapat diterapkan dalam tindakan dan budaya hidup keseharian. Karena sudah berada pada zona nyaman, atau bahkan disebabkan oleh keberadaan lingkungan sekitarnya. Dalam dunia kerja, kondisi semacam ini sangat mempengaruhi kinerja, produktivitas dan motivasi karyawan yang pada akhirnya akan berpengaruh besar pada keberlangsungan proses bisnis perusahaan.
Usaha perkebunan gula, diketahui merupakan usaha padat karya, dan memerlukan karyawan yang begitu besar serta melibatkan banyak stakeholder, dari petani, pekerja/buruh, pemerintah, LSM, insan pers, semua saling berhubungan erat. Sehingga produksi gula yang akan dihasilkan sangat bergantung pada stakeholder tersebut. Untuk menyatukan visi dan misi demi kemajuan bersama diperlukan beberapa strategi yang harus bisa dipahami dan didukung oleh semua yang terlibat dalam proses industri Gula.

Tantangan ini dipakai oleh manajemen PG Sragi untuk bisa mencapai target yang telah ditetapkan, dengan tekad kebersamaan, bekerja keras, dan membangkitkan motivasi kita bisa, pada tahun 2018 ini prestasi membanggakan dapat diraih. Dengan semangat pantang menyerah segenap jajaran pimpinan dan karyawan dari setiap lini mewujud nyatakan dalam tindakan pekerjaan, didukung oleh petani, pekerja buruh, pemerintah, LSM sebagai kontrol masyarakat dan juga rekan media sebagai penerus informasi yang bermanfaat bagi masyarakat, bahan baku tebu petani yang melimpah dapat diproses secara baik menghasilkan rendemen rerata 7,6 dalam 104 hari giling. PG Sragi menjadi PG berkinerja  terbaik di PTPN IX.

Doc.Humas/N9.2018

Semua tidak terlepas dari kerja keras dan pendekatan dilakukan terus menerus oleh Widodo, selaku Manager bersama segenap karyawan yang ada sebagai bagian dari keberadaan PG Sragi di Pekalongan, untuk memeberikan kontribusi nyata kepada para petani tebu dan pekerja buruh yang sebagian besar menggantungkan hidupnya pada industri gula. Sebagai bentuk apresiasi atas prestasi yang telah diraih jajaran Komisaris dan Direksi PTPN IX, berkenan hadir dalam forum silaturahmi dengan karyawan, petani, LSM dan aparat pemerintah pada tanggal 9 Oktober 2018 di Balai Karyawan PG Sragi. Kesempatan yang sangat berharga ini disambut kemeriahan dan antusiasme yang tinggi dari karyawan, dan segenap yang hadir. BOC dan BOD berharap prestasi ini bisa terus ditingkatkan dan dikembangkan serta menjadi contoh bagi PG lain nya di PTPN IX.
Sumber PTPN IX

Related Posts

Next Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended

Welcome Back!

Login to your account below

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.