Seiring meningkatnya animo dan permintaan masyarakat terhadap layanan Rapid Test Antigen Covid-19, KAI menambahkan jumlah stasiun yang melayani. Total hingga saat ini (24/12) terdapat 22 Stasiun yang dapat melakukan rapid test.
Adapun stasiun tersebut adalah Gambir, Pasarsenen Bandung, Kiaracondong, Cirebon, Cirebon Prujakan, Semarang tawang, Tegal, Purwokerto, Kutoarjo, Kroya, Lempuyangan, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Jombang, Surabaya Gubeng, Surabaya pasarturi, Malang, Sidoarjo, Jember, dan Ketapang.
Untuk mendapatkan layanan ini pelanggan cukup membayar Rp105.000,- dengan menunjukan kode booking tiket KA jarak jauh. KAI mengimbau agar calon pelanggan KA melakukan tes H-1 sebelum keberangkatan untuk menghindari antrean di Stasiun.
KAI berkomitmen dalam mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. Setiap pelanggan KA Jarak Jauh diharuskan menggunakan Rapid Test Antigen. Hanya yang memiliki hasil Rapid Test Antigen yang Negatif yang diperkenankan menggunakan KA Jarak Jauh di pulau Jawa pada masa Libur Natal dan Tahun Baru 2021.