Penuhi kebutuhan SDM yang terampil dan berkompeten di dunia industri, Pupuk Kaltim tandatangani MoU dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri Kementerian Perindustrian, terkait kerjasama peningkatan SDM berbasis industri dengan Politeknik APP Jakarta, salah satu politeknik negeri di bawah naungan BPSDMI untuk program Vokasi Diploma 1.
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Direktur Utama Pupuk Kaltim Rahmad Pribadi, dengan Kepala BPSDMI Eko S.A. Cahyanto di Jakarta, pada 5 Januari 2020.
.
Pupuk Kaltim optimis kerjasama ini menjadi salah satu upaya pengembangan kapasitas tenaga kerja lokal, sekaligus peningkatan kompetensi karyawan agar lebih berdaya saing. Pengembangan SDM gencar dilakukan Pupuk Kaltim guna mendukung transformasi bisnis Perusahaan dalam menghadapi era Volatility, Uncertainly, Complexity dan Ambiguity (VUCA). “Pupuk Kaltim sangat fokus pada transformasi dan pengembangan kapasitas SDM, sebagai salah satu strategi kebijakan bisnis Perusahaan.