Setelah pencarian korban Sriwijaya Air SJ182 resmi diberhentikan, maka pada hari ini, Jumat, 22 Januari 2021 diadakan acara penaburan bunga terakhir sebagai upaya penghormatan terakhir yang berlangsung pukul 09.30, di lokasi jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ182 di perairan Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu.
Acara tabur bunga dihadiri oleh Direktur Utama Sriwijaya Air, Jefferson Irwin Jauwena, Kepala KNKT, Soerjanto Tjahjono, Direktur Manajemen Risiko dan Teknologi Perusahaan PT Jasa Raharja, M. Wahyu Wibowo, Panglima Komando Armada 1 TNI AL, Abdul Rasyid, dan Kepala Divisi Pelayanan PT Jasa Raharja ,Haryo Pamungkas serta 30 perwakilan anggota keluarga.
Mari bersama kita doakan agar seluruh korban mendapat tempat di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan semua yang bertugas diberikan kesehatan.