Tingkat kepemilikan rumah yang rendah di kalangan generasi milenial menjadi daya tarik perbankan dalam mencetuskan program. Merespon kondisi tersebut Bank Mandiri menyediakan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) murah untuk anak-anak muda.
Bahkan, beragam kemudahan juga disediakan untuk menggaet milenial. Fasilitas bernama Mandiri KPR Milenial ini resmi diperkenalkan di Property Expo yang berlangsung di Menara Mandiri, Jakarta, 10-12 Oktober 2018.
Salah satu kemudahan, yakni layanan proses cepat KPR 20 minutes approval bagi pengunjung yang mengajukan KPR dengan kriteria yang telah ditetapkan.
“Kami tawarkan juga wow experience kepada generasi milenial berupa proses KPR semudah membuat kopi. Jadi, untuk mengajukan KPR, nasabah cukup menyerahkan dokumen yang ada di dompet seperti KTP dan NPWP untuk diproses,” kata Direktur Retail Banking Bank Mandiri Donsuwan Simatupang.
Selain itu, fasilitas kredit untuk milenial memiliki suku bunga rendah, yaitu 6,5% untuk 5 tahun dan kredit dapat diajukan tanpa DP. Pada produk Mandiri KPR Milenial juga disediakan skema angsuran berjenjang serta jangka waktu kredit yang lebih panjang.
Sumber CNBC Indonesia