PT PAL Indonesia (Persero) menyerahkan hewan qurban berupa sapi dan kambing kepada Lazismu, Yayasan Al Amal dan Pondok Pesantren Al Hidayah,Surabaya (29/07). Penyerahan dilakukan oleh Ketua Divisi Keamanan dan K3LH Bambang Soekarno dan Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Rachmad Subekti beserta pengurus.
Berqurban memiliki makna yang sangat dalam untuk mengajarkan setiap umat yang ber- AKHLAK untuk rela mengorbankan apa yang dimilikinya hanya semata-mata ditujukan sebagai bentuk ketauhidan hanya kepada Allah SWT.
Sebagai umat muslim yang beriman yang mampu hendaknya untuk berqurban. Karena berqurban merupakan salah satu tanda ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan sekaligus dapat dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan dengan cara bersedekah.