Damri bersama Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan resmi melayani trayek angkutan wisata Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) rute Batu menuju Bromo. Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis Damri Sandry Pasambuna mengatakan hal tersebut sebagai bagian dari inovasi untuk memperkuat jaringan transportasi darat sekaligus mendukung peningkatan perekonomian kawasan pariwisata di Malang.
“KSPN ini merupakan kawasan yang memiliki fungsi utama pariwisata dan memiliki potensi untuk pengembangan pariwisata yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” kata Sandry
Dengan begitu, Sandry memastikan trayek yang resmi dilayani Damri yakni Terminal Bungurasih – Sukapura dengan tarif Rp 50 ribu Begitu juga dengan trayek Terminal Arjosari – Balaikambang dengan tarif sebesar Rp 25 ribu. Sementara itu, trayek Batu – Surabaya juga dilayani dengan tarif Rp 50 ribu. Lalu Jember – Bondowoso dengan tarif Rp 15 ribu dan Bondowoso – Ijen tanpa tarif serta rute Batu – Bromo dengan tarif Rp 40 ribu.