Sinergi bersama insan pers, PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) menggelar ajang “PLN Journalist Awards 2020” (PJA 2020). Hadir dengan format lomba karya, PJA 2020 menjadi ajang apresiasi PLN terhadap jurnalis yang terus melahirkan karya berkualitas dalam mendorong ketenagalistrikan di Indonesia.
“Kehadiran media sangat penting bagi kami dalam menyampaikan informasi dan berita sesuai dengan fakta yang ada. Melalui ajang ini kami ingin memberikan penghargaan bagi rekan-rekan media,” ujar Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN Agung Murdifi dalam siaran pers
Dia menambahkan, ajang ini juga untuk memotivasi insan pers dalam membuat karya yang komprehensif serta menjaga kaidah jurnalistik yang benar, faktual, independen, dan mendalam sehingga menghasilkan informasi yang proporsional kepada masyarakat.
PJA 2020 mengusung tema “Terangi Negeri, Indonesia Maju” yang menjadi bagian dari peringatan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-75. Dari tema tersebut, PLN mengajak para jurnalis untuk mengangkat informasi mengenai peran ketenagalistrikan di Indonesia dan khususnya PLN dalam mendorong kesejahteraan masyarakat.
“Listrik tak hanya menjadi penerangan tetapi juga menjadi penggerak roda ekonomi. Melalui peringatan HLN ke-75, PLN berkomitmen untuk terus menghadirkan keadilan energi untuk seluruh masyarakat dan untuk meningkatkan kesejahteraan,” imbuh Agung
Sebagai informasi, terdapat 9 kategori karya jurnalistik yang dilombakan yaitu hardnews media cetak, feature media cetak, hardnews media online, feature media online, hardnews televisi, feature televisi, foto esai, foto tunggal, dan publikasi CSR.
Karya tersebut merupakan karya yang telah ditayangkan pada medianya dalam rentang waktu 1 Januari 2020 hingga 28 Februari 2021.
Untuk menjadi peserta PJA 2020, insan media bisa mendaftarkan diri dengan mengisi formulir yang dapat diunduh di situs resmi PLN atau melalui tautan https://web.pln.co.id/pln-journalist-award-2020 .
Setelah itu, peserta bisa mendaftar dan menyerahkan hasil karyanya ke email journalist_award@pln.co.id paling lambat pada Minggu, 28 Februari 2021.
Sumber Kontan, edit koranbumn