Direktur Utama PT Pindad (Persero), Abraham Mose beserta jajaran direksi menerima kunjungan dari Kadislitbangau, Marsma Farrid Hidayat H didampingi oleh Kasubdissenau, Kolonel Tek Sapta Jengkar; Kalab Senamu, Letkol Tek Ivan; Peneliti, Mayor Tek Yogaswara; Kaunit Amunisi, Mayor Tek Eka Chandra; Kaunit Senjata, Kapten Tek Handoko pada hari Rabu, 16 September 2020 di Ruang Auditorium Pindad Bandung.
Kunjungan Kadislitbangau beserta rombongan dalam rangka untuk penjajakan dan melihat kesiapan Pindad untuk dapat memenuhi kebutuhan TNI Angkatan Udara, utamanya meninjau produk bom untuk bisa digunakan di pesawat tempur serta produk Pindad lainnya.
“Kami berharap atas masukan dan koreksi agar Pindad dalam pengembangan produknya mampu memproduksi alat untuk mensupport TNI AU dan memberikan manfaat untuk semua,” Jelas Abraham Mose.
Kadislitbangau, Marsma Farrid Hidayat H menyatakan bahwa kunjungan hari ini merupakan langkah awal untuk memulai kembali keakraban yang akan terjalin antara TNI AU dengan Pindad, utamanya untuk kerjasama antara tim teknis AU dan tim teknis Pindad untuk melakukan kajian akademis untuk pemenuhan keperluan TNI AU.
Marsma Farrid Hidayat H juga menyatakan bahwa banyak peluang yang dapat dikerjasamakan antara TNI AU dengan Pindad.
Kunjungan kemudian dilanjutkan dengan peninjauan ke fasilitas produksi Kendaraan Khusus dan Senjata.