Komitmen mengenai penghematan dan efisiensi energi di lingkungan perusahaan terus dilakukan PT Pertamina (Persero) Refinery Unit (RU) IV Cilacap. Selama sepekan, kilang terbesar di Tanah Air tersebut menyelenggarakan Upskilling dan Akreditasi fungsi Boiler & Furnace Optimization (BFO) bagi pekerjanya di tingkat pemula dan praktisi.
Agenda yang digelar sejak 21 September di Gedung PWP RU IV itu diikuti oleh tak kurang dari 50 peserta yang berasal dari fungsi produksi. Unit Manager Communication, Relations & CSR Pertamina RU IV Cilacap, Hatim Ilwan menyampaikan optimalisasi boiler dan furnace merupakan serangkaian langkah peningkatan kinerja operasi Boiler dan Furnace secara berkesinambungan, baik dari sisi safety, lingkungan hidup, keandalan, serta efisiensi energi.
melalui kegiatan itu, lanjut Hatim, menjadi salah satu upaya mendukung proses transformasi Pertamina RU IV menuju kilang kelas dunia dengan membangun sistem manajemen energi yang dikelola secara profesional dan berkelanjutan. “Tujuan kegiatan itu agar peserta dapat mengoperasikan Boiler dan Furnace secara aman, handal, efisien dan ramah lingkungan,” katanya, pada Kamis, 24 September 2020.
Materi yang disampaikan antara lain kepedulian keselamatan, kontrol nyala api, optimalisasi O2, minimalisasi Stack Loss, minimalisasi Cabin Loss, Minimalisasi Fouling, Optimalisasi Flow, Optimalisasi proses kontrol, Burner & Sootblower Operation/Maintentance. “Peserta yang merupakan pekerja muda di fungsi produksi juga mengikuti tes tertulis dan wawancara sehingga diperoleh gambaran tingkat pemahaman pekerja dalam pengoperasian Boiler dan Furnace,” imbuh Hatim.
Kegiatan diikuti oleh masing-masing 25 peserta untuk tingkat pemula maupun praktisi. “Tingkat pemula diperuntukkan operator atau setara dan tingkat praktisi diperuntukkan supervisor atau setara,” tutup Hatim.