PT Hotel Indonesia Natour Resmi Ditetapkan Sebagai Badan Usaha Pembangunan dan Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Sanur
Pengembangan Sanur sebagai “Kawasan Ekonomi Khusus Kesehatan” pertama di Indonesia terus menunjukkan momentum dan perkembangan yang sangat berarti. Sejalan dengan diterbitkannya Peraturan Pemerintah No 41 Tahun 2022 tentang Kawasan Ekonomi Khusus Sanur pada tanggal 1 November 2022, PT Hotel Indonesia Natour ditetapkan sebagai Badan Usaha Pembangunan dan Badan Usaha Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Sanur.
Penetapan PT Hotel Indonesia Natour sebagai Badan Usaha Pembangunan dan Badan Usaha Pengelola Kawasan Ekonomi Sanur sesuai Keputusan Menteri Kordinator Perekonomian selaku Ketua Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus Nomor 6 tahun tahun 2022; dimana acara penyerahan sertifikat dilaksanakan oleh pejabat perwakilan dari Koordintor Perekonomian kepada Wakil Menteri II BUMN, Kartika Wirjoatmodjo bertempat di Grand Inna Bali Beach pada tanggal 14 November 2022.
Dengan area seluas 41,3 hektar, Kawasan Ekonomi Khusus Kesehatan Sanur akan dikembangkan menjadi “World Class Medical & Welness Centre” – Pusat Kesehatan dan Pariwisata baru terpadu berstandar internasional yang memiliki “state-the-art facilities”, seperti rumah sakit internasional, fasilitas akomodasi yang terdiri dari hotel bintang 4, bintang 5 dan premium villa/resort, fasilitas bagi elderly living (usia lanjut), ethnomedicinal botanic garden, convention centre yang mampu menampung hingga 5000 orang, area komersial, sentra UMKM, restaurant, serta berbagai fasilitas lain yang didukung dengan teknologi mutakhir.
Dengan berbagai potensi yang akan dapat dicapai ke depan, pengembangan “Kawasan Ekonomi Khusus Kesehatan Sanur” merupakan langkah transformatif strategis yang menciptakan berbagai nilai tambah, dimana Bali dan Indonesia akan memiliki pusat pariwisata baru dan menjadi pusat kesehatan global berstandar internasional, membuka berbagai peluang investasi baru, serta dapat dilakukannya penghematan devisa negara dan peningkatan kegiatan perekonomian pada umumnya.