Kepedulian Ikatan Isteri Pimpinan Badan Usaha Milik Negara Koordinator Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (IIP BUMN DIY) terhadap lingkungan diwujudnyatakan dalam kegiatan Baksos di kawasan Pantai Trisik, Kabupaten Kulonprogo, DIY.
Kegiatan Baksos ini sejalan dengan amanah Program Nawacita Kabinet Gotong Royong yang diprakarsai oleh Ibu Iriana Joko Widodo. Dengan mengangkat tema “IIP BUMN DIY Peduli Pelestarian dan Edukasi Penangkaran Penyu di Pantai Trisik Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta”, IIP BUMN DIY berharap Penangkaran Penyu di Pantai Trisik menjadi sebuah destinasi wisata yang menarik berbasis eduekowisata.
Salah satu daya tarik di pantai ini adalah keberadaan Penangkaran Penyu, yang telah dikelola oleh warga sekitar, yang telah mendapatkan pelatihan dari Dosen Fakultas Biologi UGM. Namun pelatihan tersebut tidak berlangsung secara keberlanjutan. Hal ini sungguh disayangkan, mengingat Pantai Trisik memiliki potensi wisata yang begitu luar biasa.
Pantai Trisik Kulon Progo merupakan pantai landai dengan pasir pantai berwarna kehitaman, yang telah dikembangkan sebagai kawasan wisata.
Keberadaan Penangkaran Penyu di Pantai Trisik Kulon Progo berpotensi sebagai pusat pembelajaran Penyu di Indonesia, khususnya Provinsi DIY. Kondisi inilah yang melatarbelakangi IIP BUMN DIY menyelenggarakan kegiatan Baksos di Pantai Trisik, Kulon Progo.
Adapun jenis kegiatan Baksos yang dilaksanakan adalah sebagai berikut:
1. Peningkatan kapasitas/kemampuan SDM Komunitas Penyu Pantai Trisik, yang meliputi :
a) Memfasilitasi pelatihan yang keberlanjutan kepada masyarakat sekitar kawasan penangkaran oleh para ahli Penyu dari Fakultas Biologi UGM. Masyarakat yang telah dilatih diharapkan dapat memberikan edukasi kepada pengunjung/para siswa tentang penangkaran maupun proses perkembangbiakan Penyu.
b) Menginisiasi MoU kerjasama antara IIP BUMN DIY – Fakultas Biologi UGM – Pemerintah Kabupaten Kulonprogo DIY, sehingga pelatihan secara berkelanjutan dapat terselenggara dan tercipta kawasan eduekowisata.
Sumber InTWC / edit koranbumn.com