Jasa Marga menggelar Investor Summit, yang bertempat di Bursa Efek Indonesia-Surabaya, Jawa Timur. Hadir dalam acara tersebut, Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani dan Direktur Keuangan Jasa Marga Donny Arsal.
Dalam Investor Summit, Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani menjelaskan, di tengah agresifitas penyelesaian proyek jalan tol, Jasa Marga tetap fokus dalam menjaga pertumbuhan EBITDA. Tercatat pada semester I tahun 2018, EBITDA mencapai Rp 2,9 Triliun atau tumbuh 10,4% dibanding periode I tahun 2017.
Di tengah di tengah kondisi pasar yang dinamis dan dipengaruhi oleh melonjaknya kurs dolar AS, keuangan Jasa Marga tetap stabil. Hal ini berkat Komodo Bond yang tercatat dalam bentuk mata uang rupiah sehingga tidak memiliki risiko dengan adanya kurs dolar naik.
Jasa Marga sendiri tengah fokus menyelesaikan proyek Jalan Tol Cinere-Serpong, Proyek Jalan Tol Serpong-Kunciran dan Proyek Jalan Tol Kunciran-Cengkareng, yang tergabung dalam Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2.
Sumber In JasaMarga