Untuk memenuhi kebutuhan transportasi publik yang aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Prabumulih, PT Kereta Api Indonesia (Persero) meluncurkan Kereta Api Prabu Jaya, di Stasiun Prabumulih, Selasa (2/10). Hadirnya KA Prabu Jaya merupakan komitmen KAI untuk terus memberikan peningkatan pelayanan kepada masyarakat dan dapat menjadi alternatif pilihan dalam bertransportasi. KA Prabu Jaya memiliki rute Kertapati – Prabumulih (pp) dengan jadwal keberangkatan Kertapati – Prabumulih 06.20 – 07.45 dan Prabumulih Kertapati 09.00 -10.21.
“Dengan keunggulan waktu tempuh yang lebih cepat, aman dan nyaman kami siap melayani masyarakat dengan maksimal” EVP Divre III Palembang Hendy Helmy. Hendy Helmy menyampaikan bahwa KA Prabu Jaya sendiri telah dioperasikan sejak tanggal 17 September 2018. KA Prabu Jaya hadir sebagai salah satu alternatif masyarakat untuk bepergian selain menggunakan KA Rajabasa, Bukit Serelo, Sidang Marga, Sriwijaya yang telah sekian lama menjadi kereta andalan warga Palembang dan sekitarnya.
Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM mengaku bangga dan mendukung penuh atas peluncuran KA Prabu Jaya. Dengan kehadiran kereta api tersebut merupakan solusi bagi Pemerintah Kota Prabumulih dalam memberikan pelayanan angkutan massal bagi masyarakat. “Memang kita sudah ada angkutan Damri yang juga menjadi primadona bagi masyarakat Prabumulih. Apalagi dengan ditambahnya kereta api yang rutenya khusus Palembang-Prabumulih dan Prabumulih-Palembang. Tentunya akan menjadi nilai tambah bagi kita dalam hal pelayanan moda transportasi untuk masyarakat” ujar Ridho.
KA Prabu Jaya memiliki keunggulan tersendiri dari moda transportasi lainnya, seperti waktu jarak tempuh yang relatif lebih singkat, yaitu hanya sekitar 125 menit. KA ini juga memiliki fasilitas berupa pendingin udara, TV, dan toilet agar penumpang dapat merasa lebih nyaman selama perjalanan. “Satu trainset KA Prabujaya terdiri dari empat kereta jelas eksekutif, tiga kereta bisnis dan satu kereta makan dengan kapasitas penumpang 392 penumpang,” ujar Hendy. Adapun tarif awal untuk satu kali perjalanan sebesar Rp 45 ribu untuk kelas eksekutif dan Rp 35 ribu untuk kelas bisnis. Masyarakat yang ingin menggunakan KA Prabujaya dapat membeli tiket di stasiun-stasiun keberangkatan secara langsung ataupun online. (Public Relations KAI)