Sebagai upaya mendukung program Pemerintah dan membangun SDM BUMN yang tangguh dalam menanggulangi potensi paham radikalisme di lingkungan BUMN, Rabu (20/1), Kementerian BUMN bersama Forum Human Capital Indonesia telah menyelenggarakan kegiatan Webinar “Penangulangan Paham Radikalisme di Lingkungan BUMN” dengan narasumber Bapak Kombes Pol. Wira Satya Triputra, S.iK, M.H. selaku Kasubdit 1 Dit Tipidum Bareskrim dan Bapak Brigjen. Pol. Ahmad Nurwahid selaku Direktur Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme.
Webinar dihadiri oleh seluruh Komisaris Utama/Ketua Dewan Pengawas BUMN, Direktur Utama dan Direktur yang membidangi human capital BUMN, dengan total peserta mencapai 500 orang.
Menurut narasumber, radikalisme adalah suatu ideologi (ide/gagasan) yang ingin melakukan perubahan pada sistem sosial dan politik dengan menggunakan cara-cara kekerasan. Radikalisme juga berarti menyuburkan sikap intoleran, Anti Pancasila, Anti NKRI, penyebaran paham takfiri sehingga menyebabkan disintegrasi bangsa.
Khusus untuk BUMN, dibutuhkan kerjasama setiap insan BUMN untuk memutus penyebaran paham radikalisme di lingkungan BUMN, antara lain dengan mengamalkan core values AKHLAK.