Pentingnya untuk melakukan keselarasan antara pembangunan infrastruktur dan konservasi alam yang dilakukan oleh perusahaan. Dalam hal ini PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berkolaborasi bersama Kementerian PUPR melakukan kegiatan penanaman 6.600 pohon di sekitar rest area KM 87 Tol Bakauheni -Tebanggi Besar.
Kegiatan ini turut dihadiri langsung oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, serta Kepala BPJT Danang Parikesit, Direktur Utama Hutama Karya Budi Harto, dan Direktur Operasi I Hutama Karya Suroto beserta Direktur BUMN lainnya. Kedepannya akan ada penanaman total lebih-kurang 70.000 pohon di 14 rest area sepanjang JTTS dengan total lebih-kurang 5.000 pada tiap-tiap rest area.
Kegiatan kolaborasi antara Hutama Karya dan Kementerian PUPR dalam kegiatan penanaman ini merupakan salah satu wujud implementasi green economy dan wujud dari pembangunan infrastruktur yang tetap mendukung pelestarian dan konservasi alam sehingga ekosistem tetap terjaga.