IBDExpo 2018 kembali diselenggarakan Grand City Surabaya sebagai wujud peran strategis dan nyata Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bagi Negara.
Acara yang dibuka oleh Menko Perekonomian Darmin Nasution ini, hadir Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko ( Persero ) Edy Setijono, Direktur Pemasaran & Pelayanan Ricky SP Siahaan, Sekretraris Perusahaan Achmad Muchlis bersama jajarannya.
Dengan tema “Tak Henti Membangun Negeri”, rangkaian acara selama penyelenggaraan tidak hanya diisi dengan kegiatan utama seperti pameran, acara pembukaan, “CEO BUMN Talks”, konferensi pers pimpinan BUMN, seminar, dan “business matching”,
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko ( Persero ) turut ambil bagian dalam acara ini. TWC dalam standnya menampilkan tema Sendratari Ramayana Prambanan dipadukan dengan destinasi wisata Borobudur dan Prambanan.
Deputi ELKP KemenBUMN Edwin Hidayat Abdullah bersama dengan Asdep ELKP I Hendrika Nora O. Sinaga dan Komut TWC Prof. Kacung Marijan mengunjungi stand TWC.
Di stand TWC juga ditampilkan informasi event akbar yang diselenggarakan oleh TWC dalam waktu dekat ini yaitu Prambanan Orchestra dan Borobudur Symphony.
Prambanan Orchestra, sebuah event kolosal konser musik orchestra akan di diselenggarakan pada 20 Oktober 2018 di Candi Prambanan, Yogyakarta. Mega konser ini akan menampilkan Yanni, seorang musisi dan komposer kelas dunia asal Yunani akan unjuk kebolehannya di hadapan ribuan penikmat musik tanah air di komplek mahakarya Candi Prambanan
Sementara itu Borobudur Symphony adalah sebuah pagelaran musik bertaraf internasional yang digelar untuk pertama kalinya dipelataran Candi Borobudur. Untuk kesempatan kali pertama ini Borobudur Symphony akan menampilkan Mariah Carey, diva internasional yang pernah memenangkan 5 Grammy Awards, 19 World Music Awards, 11 American Music Awards, dan 14 Billboard Music Awards.
IBDExpo 2018 ini juga dimeriahkan acara hiburan tiap malam dengan artis-artis terkenal sehingga dapat menarik pengunjung dengan kapasitas arena event 5000 pengunjung.Penyelenggaraan IBD Expo 2018 mentargetkan pengunjung IBD Expo 2018 melampaui target tahun lalu mencapai 56.100 pengunjung.
Berbagai rangkaian acara “Festival Kopi Nusantara”, Konser Musik Untuk Negeri , Nunton bareng film Sultan Agung , dan kehadiran Rumah Pangan Kita, Balkondes, Rumah Kreatif BUMN, dan RKB Award dihaapkan mendukung kenaikan rekor pengunjung di tahun2018.
Dalam rangkaian acara itu telah ditandatangani MoU antara PNRI, PP, Peruri Property, Jasa Marga Properti dan TWC untuk merevitalisasi Gedung eks Lokananta Solo.
Sumber TWC
Acara yang dibuka oleh Menko Perekonomian Darmin Nasution ini, hadir Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko ( Persero ) Edy Setijono, Direktur Pemasaran & Pelayanan Ricky SP Siahaan, Sekretraris Perusahaan Achmad Muchlis bersama jajarannya.
Dengan tema “Tak Henti Membangun Negeri”, rangkaian acara selama penyelenggaraan tidak hanya diisi dengan kegiatan utama seperti pameran, acara pembukaan, “CEO BUMN Talks”, konferensi pers pimpinan BUMN, seminar, dan “business matching”,
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko ( Persero ) turut ambil bagian dalam acara ini. TWC dalam standnya menampilkan tema Sendratari Ramayana Prambanan dipadukan dengan destinasi wisata Borobudur dan Prambanan.
Deputi ELKP KemenBUMN Edwin Hidayat Abdullah bersama dengan Asdep ELKP I Hendrika Nora O. Sinaga dan Komut TWC Prof. Kacung Marijan mengunjungi stand TWC.
Di stand TWC juga ditampilkan informasi event akbar yang diselenggarakan oleh TWC dalam waktu dekat ini yaitu Prambanan Orchestra dan Borobudur Symphony.
Prambanan Orchestra, sebuah event kolosal konser musik orchestra akan di diselenggarakan pada 20 Oktober 2018 di Candi Prambanan, Yogyakarta. Mega konser ini akan menampilkan Yanni, seorang musisi dan komposer kelas dunia asal Yunani akan unjuk kebolehannya di hadapan ribuan penikmat musik tanah air di komplek mahakarya Candi Prambanan
Sementara itu Borobudur Symphony adalah sebuah pagelaran musik bertaraf internasional yang digelar untuk pertama kalinya dipelataran Candi Borobudur. Untuk kesempatan kali pertama ini Borobudur Symphony akan menampilkan Mariah Carey, diva internasional yang pernah memenangkan 5 Grammy Awards, 19 World Music Awards, 11 American Music Awards, dan 14 Billboard Music Awards.
IBDExpo 2018 ini juga dimeriahkan acara hiburan tiap malam dengan artis-artis terkenal sehingga dapat menarik pengunjung dengan kapasitas arena event 5000 pengunjung.Penyelenggaraan IBD Expo 2018 mentargetkan pengunjung IBD Expo 2018 melampaui target tahun lalu mencapai 56.100 pengunjung.
Berbagai rangkaian acara “Festival Kopi Nusantara”, Konser Musik Untuk Negeri , Nunton bareng film Sultan Agung , dan kehadiran Rumah Pangan Kita, Balkondes, Rumah Kreatif BUMN, dan RKB Award dihaapkan mendukung kenaikan rekor pengunjung di tahun2018.
Dalam rangkaian acara itu telah ditandatangani MoU antara PNRI, PP, Peruri Property, Jasa Marga Properti dan TWC untuk merevitalisasi Gedung eks Lokananta Solo.
Sumber TWC