Bandar Udara Sultan Thaha (IATA: DJB, ICAO: WIJJ), adalah sebuah bandar udara yang terletak di Kota Jambi, Provinsi Jambi. Nama bandara ini diambil dari nama Sultan Thaha Syaifuddin, seorang Pahlwan Nasional Indonesia dari Jambi.
Bandara ini dibangun pada masa penjajahan dengan nama Lapangan Terbang Paalmerah. Mulai tahun 2011 ini. Bandara Sultan Thaha akan ditingkatkan kemampuannya untuk melayani penumpang pesawat yang terus meningkat serta peningkatan panjang dan lebar landasan (Panjang dan lebar saat ini 2.220 meter dan 30 meter dan akan ditambah menjadi 2.400 meter dan 45 meter).
Jika berada di Jambi, sempatkan waktu kamu untuk datang ke beberapa tempat wisata di Jambi salah satunya adalah Candi Muaro Jambi, Tanggo Rajo dan Danau Sipin.
Sumber AP2, edit koranbumn