Packaging atau kemasan merupakan wadah atau sarana pembungkus sebuah produk yang mempunyai fungsi ganda. Selain dapat membantu mencegah atau mengurangi kerusakan saat distribusi barang, kemasan juga sangat berperan dalam menentukan keputusan konsumen (buying decision) untuk melihat atau bahkan membeli produk.
Berbagai riset telah membuktikan bahwa desain kemasan pada sebuah produk dapat mendongkrak penjualan. Ada beberapa alasan mengapa desain kemasan produk merupakan hal penting dalam strategi pemasaran.
Pertama, desain kemasan dapat membentuk loyalitas konsumen melalui pengaruh psikologis dan emosional, melalui warna dan bentuk.
Kedua, desain kemasan ikut memengaruhi penetapan harga sebuah produk. Misalnya, harga jual sebuah produk dapat lebih mahal dibandingkan dengan produk sama apabila desain kemasannya lebih menarik.
Ketiga, dengan persaingan yang semakin kompetitif, desain kemasan dapat membuat gambaran identitas tertentu (branding) sehingga membedakannya dari produk serupa di pasaran.
Dengan memperhatikan desain kemasan lebih serius, dapat meningkatkan daya jual produk .
Sumber PNM / edit koranbumn
.