Direktur Utama Pelita Air Service Dendy Kurniawan menjelaskan saat ini pihaknya akan meningkatkan jadwal penerbangan rute Jakarta-Balikpapan menjadi 5 kali sehari dari sebelumnya hanya 3 kali sehari.
“Akan kita tingkatkan jadi 5x sehari, periode menjelang 17-an,” kata Dendy kepada Bisnis, Selasa (6/8/2024).
Meski demikian, jadwal tersebut akan kembali normal ke tiga kali sehari setelah periode 17 Agustus.
Dendy juga menjelaskan selain rute Jakarta -Balikpapan, terdapat juga rute Jogjakarta – Balikpapan dan Surabaya – Balikpapan. Rute ini memiliki masing-masing satu kali jadwal penerbangan setiap hari.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan Bandara VVIP di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara belum dapat dioperasikan saat upacara HUT RI ke-79 pada 17 Agustus 2024.
Dengan belum beroperasinya Bandara di IKN, maka kegiatan penerbangan pada perayaan Kemerdekaan RI akan disiapkan melalui bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Balikpapan dan bandara APT Pranoto Samarinda.
Mundurnya fungsional Bandara VVIP IKN dari target awal seiring dengan terkendalanya pembangunan akibat cuaca yang kurang kondusif. Menurut Budi Karya Sumadi waktu pengerjaan optimal bandara tersebut bahkan tidak mencapai 15 hari selama dua bulan belakangan.
Adapun, Budi mengklaim saat ini proses konstruksi Bandara VVIP IKN telah berjalan normal seiring dengan membaiknya kondisi cuaca. Seiring dengan hal tersebut, dirinya menargetkan Bandara IKN ini nantinya dapat dioperasikan pada akhir Agustus 2024.
Sumber Bisnis, edit koranbumn
Direktur Utama Pelita Air Service Dendy Kurniawan menjelaskan saat ini pihaknya akan meningkatkan jadwal penerbangan rute Jakarta-Balikpapan menjadi 5 kali sehari dari sebelumnya hanya 3 kali sehari.
“Akan kita tingkatkan jadi 5x sehari, periode menjelang 17-an,” kata Dendy kepada Bisnis, Selasa (6/8/2024).
Meski demikian, jadwal tersebut akan kembali normal ke tiga kali sehari setelah periode 17 Agustus.
Dendy juga menjelaskan selain rute Jakarta -Balikpapan, terdapat juga rute Jogjakarta – Balikpapan dan Surabaya – Balikpapan. Rute ini memiliki masing-masing satu kali jadwal penerbangan setiap hari.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan Bandara VVIP di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara belum dapat dioperasikan saat upacara HUT RI ke-79 pada 17 Agustus 2024.
Dengan belum beroperasinya Bandara di IKN, maka kegiatan penerbangan pada perayaan Kemerdekaan RI akan disiapkan melalui bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Balikpapan dan bandara APT Pranoto Samarinda.
Mundurnya fungsional Bandara VVIP IKN dari target awal seiring dengan terkendalanya pembangunan akibat cuaca yang kurang kondusif. Menurut Budi Karya Sumadi waktu pengerjaan optimal bandara tersebut bahkan tidak mencapai 15 hari selama dua bulan belakangan.
Adapun, Budi mengklaim saat ini proses konstruksi Bandara VVIP IKN telah berjalan normal seiring dengan membaiknya kondisi cuaca. Seiring dengan hal tersebut, dirinya menargetkan Bandara IKN ini nantinya dapat dioperasikan pada akhir Agustus 2024.
Sumber Bisnis, edit koranbumn