PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo 1 Cabang Gunungsitoli menandatangani perjanjian kerjasama dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Bumi Nisel Cemerlang dan CV Sumber Tani Baru tentang Kerjasama Pelayanan Bongkar Muat, Pemasaran, dan Distribusi Barang yang dilaksanakan di Kantor Pelindo 1 Cabang Gunungsitoli, Kepulauan Nias .
Penandatanganan ini dilakukan oleh General Manager Pelindo 1 Cabang Gunung Sitoli, Aulia Rahman Hasibuan dan Direktur Utama BUMD PT Bumi Nisel Cemerlang, Robert MZ Dachi serta Direktur CV Sumber Tani Baru, Oktavianus Zebua. Kerjasama ini bertujuan untuk perluasan pasar Usaha Bongkar Muat (UBM) serta sinergi dalam rangka peningkatan kelancaran distribusi barang dan peningkatan perekonomian di wilayah Nias.
“Dengan penandatanganan kerjasama ini diharapkan semakin dapat memperluas pasar UBM yang mampu mendukung kelancaran kegiatan bongkar muat di Pelabuhan Gunungsitoli. Terlebih lagi ada program tol laut juga bisa memperlancar kegiatan perekonomian di wilayah Kepulauan Nias. Sehingga semakin bisa meningkatkan produktivitas pelabuhan yang mampu mendorong perekonomian nasional,” terang Aulia Rahman Hasibuan.
Sumber Rilis Pelindo 1
koranbumn1