PG Purwodadi telah mengelolh Taman Kanak-Kanak yang berumur lebih dari setengah abad, angkatan pertama pasti sudah punya dua generasi yang duduk dibangku TK.
TK yang di kelola oleh PG Purwodadi ini dikenal dengan TK Melati PG Purwodadi. TK ini mulai diresmikan sejak 56 tahun yang lalu, tepatnya pada 14 juni 1965. TK ini berlokasi di komplek Perum PG Purwodadi Kelurahan Manisrejo, Kecamatan Karangrejo, Magetan, Jawa Timur.
TK yang memiliki visi membangun anak berbudi luhur, cerdas, kreatif, mandiri dan berkarakter ini,berhasil menorehkan berbagai prestasi loh. Diantaranya juara 1 Lomba Mewarnai tingkat kabupaten Magetan, dan juara 1 lomba olah raga dalam bidang ketangkasan tingat Prov Jawa Timur tahun 2019, serta prestasi mengagumkan lainnya.
TK Melati kini memiliki tenaga pengajar sebanyak 5 orang dengan 1 kepala sekolah. Sedangkan siswa yang duduk di bangku sekolah tersebut sebanyak 95 siswa, yang terdiri dari 40 siswa Kelompok A, dan 45 siswa dari kelompok B. ditambah lagi, meskipun berusia lebih dari et abvad, lingkungan seklah TK Melati masih sangat nyaman dengan taman yang luas dan spot bermain yang variatif, membuat siswa menjadi nyaman untuk belajar dan bermain di TK