Beberapa waktu lalu SVP Keuangan PT PIM Syahrul Kamal didampingi staf Kompartemen Keuangan dan tim Marketing Support Sumbagut melakukan kegiatan promosi di lahan demplot kebun kopi di Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh. Pada rangkaian kegiatan tersebut diisi dengan sosialisasi pemupukan berimbang dan pemberian bantuan pupuk untuk kebutuhan lahan demplot.
Syahrul Kamal menyampaikan bahwa kegiatan demplot tersebut merupakan ajang pembuktian kualitas pupuk Polivit yang dimiliki oleh PT Pupuk Iskandar Muda. “Polivit merupakan pupuk dengan komposisi empat kandungan unsur hara yaitu Sulfur (S), Kalium (K), Kalsium (Ca), dan Magnesium (Mg) yang sangat diperlukan oleh berbagai tanaman untuk memberikan hasil panen yang maksimal. Selain itu, Polivit yang merupakan mineral alami telah telah mendapatkan sertifikat organik di sejumlah negara sehingga baik bagi keberlangsungan kondisi tanah,” ujarnya.
Selanjutnya, Kamal menjelaskan jika dibandingkan dengan pupuk tunggal lainnya seperti kieserit, ZA, SOP, dan MOP, Polivit memiliki empat unsur hara makro sehingga paling lengkap nutrisinya. “Artinya, Polivit dapat menggantikan beberapa pupuk sekaligus sehingga biaya pemupukan menjadi lebih rendah,” terangnya.
Kamal menambahkan bahwa nutrisi di dalam Polivit tidak mudah tercuci oleh air sehingga efisiensinya lebih tinggi. “Hal ini mencegah pupuk terbuang sia-sia karena seluruhnya dapat diserap oleh tanaman,” ucap Kamal.
Kamal juga mengungkapkan bahwa polivit telah terbukti berhasil di beberapa titik demplot yang telah berjalan sebelumnya. “Rata-rata hasil panen para petani demplot yang menggunakan Polivit meningkat 1-2 ton per hektare. Secara ekonomis, ini sangat menguntungkan bagi petani karena dengan biaya yang lebih rendah namun memperoleh hasil yang lebih tinggi,” ungkapnya.
Terakhir, selain merupakan pupuk multi nutrisi, Kamal juga menjelaskan bahwa Polivit dapat digunakan untuk berbagai jenis tanaman, baik tanaman pangan, hortikultura, maupun perkebunan. “Singkatnya, Polivit merupakan solusi lengkap untuk segala jenis tanaman,” tutupnya.