Ikatan Motor Pos Indonesia (IMPI) Regional 8 Bali – Nusra mengadakan Acara 6th Anniversary pada tanggal 14 sd 15 April 2018. Kegiatan diikuti oleh sekitar 400 orang bikers perwakilan IMPI dari seluruh Indonesia dan dilepas oleh Dirutpos Gilarsi W. Setijono.
Acara diisi dengan berbagai kegiatan sosial, yakni kunjungan dan penyerahan bantuan CSR kepada Panti Asuhan Widhya Asih VI Bangli dan kegiatan penghijauan berupa penanaman 400 pohon Ampupu di Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Batur Bukit Payang, Blok Tunggiran Wilayah Kesatuan Pengelolaan Hutan Konservasi (KPHK) Kintamani, Kabupaten Bangli, Minggu (15/04).
Acara didahului dengan Orange City Thunder keliling kota Denpasar sambil menyebarkan brosur-brosur produk Pos, Sabtu (14/04) dimulai dari halaman Kantor Regional 8 Jl. Cok Agen Tresna dan finish di Pantai Matahari Terbit, Sanur. Malam harinya diadakan acara syukuran dan hiburan serta pengukuhan beberapa pengurus IMPI Bali.
Dalam sambutannya, Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero) menyampaikan bahwa keberadaan IMPI sangat penting dan selama ini telah memberikan kontribusi positif, ikut mempromosikan produk-produk Pos dan citra positif Perusahaan. Gilarsi juga menyinggung pemilihan kegiatan penghijauan dan pemberian bantuan kepada Panti Asuhan ini adalah untuk melaksanakan konsep “Tri Hita Karana” di Bali terutama hubungan yang harmonis antara manusia dengan sesama dan hubungan yang lestari dengan alam.
Sedangkan Kepala Regional 8 PT Pos Indonesia (Persero) Helly Siti Halimah menjelaskan bahwa kegiatan CSR ini merupakan bagian dari program BUMN Hadir Untuk Negeri. Menurut Helly Kegiatan CSR ini sebagai wujud syukur insan Pos Indonesia untuk berbagi kepada sesama guna membantu mengurangi beban dan menunjang kegiatan pendidikan. Selain itu aktivitas penanaman 400 pohon ampupu ini, insan Pos Indonesia turut melestarikan alam dan partisipasi dalam mengurangi pemanasan global, serta sebagai wujud dukungan dalam program “Bali Clean and Green“. Helly berharap dengan kegiatan ini anggota IMPI terus meningkatkan hubungan kerja sama, solidaritas dan mempererat tali persaudaraan, aktif turut menyebarkan informasi produk layanan pos dan terus meningkatkan disiplin serta selalu memberikan suri tauladan kepada masyarakat luas tentang tertib berlalu lintas.
Rangkaian acara ditutup dengan penandatanganan PKS tentang pendirian Agenpos dengan pemilik Toya Devasya Resort, Kintamani Bali, I Ketut Mardjana. Kerja sama ini merupakan sinergi positif antara Pos Indonesia dan Toya Devasya dalam upaya memperluas jangkauan pelayanan dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
Sumber Situs Web Pos Indonesia