PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), perusahaan member InJourney Group, bekerja sama dengan PT Bumi Mandalika Lombok (PT BML) dalam pembangunan dan pengembangan fasilitas baru di kawasan The Mandalika yaitu food gallery “Alangen Beachfront Resto & Club”.
Alangen Beachfront Resto & Club menawarkan konsep yang unik, memiliki dua unit bangunan resto dengan karakteristik dan konsep yang berbeda. Progres pembangunan pada bangunan pertama telah mencapai 78%, memiliki konsep beach club dengan pemandangan pantai yang memukau. Pengunjung dapat menikmati hidangan khas Indonesia, salad yang fresh dari salad bar dan bahkan berbagai jenis mixology dari alcohol bar yang tersedia.
Sementara itu, progres pembangunan pada bangunan kedua telah mencapai 75%, dengan konsep resto multikultural yang elegan, dibangun dengan menggunakan material bambu dan menawarkan hidangan dari beberapa negara seperti Jepang, India dan Eropa.
Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka mengatakan, “Alangen Beachfront Resto & Club dirancang sebagai salah satu destinasi terbaik bagi para pecinta kuliner dan penggemar hiburan di tepi pantai. Dalam proses pembangunan, kami memastikan bahwa setiap aspek desain dan konstruksi mencerminkan kualitas yang tinggi dan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjung.”
Alangen Beachfront Resto & Club terletak di Lot BKC 4, sebelah Barat kawasan The Mandalika. Pembangunan ini diharapkan dapat menjadi daya tarik baru bagi wisatawan yang berkunjung ke The Mandalika.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan Alangen Beachfront Resto & Club, termasuk tim konstruksi, arsitek konsultan, dan kontraktor, atas kerja sama, kerja keras dan dedikasinya sehingga pembangunan ini dapat berjalan dengan lancar.” tutup Troy.