PT Dirgantara Indonesia (PTDI), PT Pindad dan TNI AU, serta Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Udara (Dislitbangau), menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) pada hari ini, Rabu (24/04), bertempat di Ruang Rapat Slamet Mamiek, Dislitbangau.
Penandatanganan dilakukan oleh Kepala Dislitbangau, Marsekal Pertama TNI Teguh Dharmawan, Direktur Niaga, Teknologi, dan Pengembangan PTDI, Moh Arif Faisal, serta Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad, Prima Kharisma.
Adapun tujuan penandatangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) ini adalah untuk mengembangkan desain dan teknologi dengan menggunakan kemampuan SDM, dana, dan faslitas yang dimiliki oleh masing-masing pihak dalam bentuk kerja sama Litbangmat dan juga dalam rangka pembinaan kekuatan, kemampuan, dan kesiapan operasional alutsista TNI AU. Selain itu ruang lingkup dari PKS ini adalah Penelitian dan Pengembangan Materiel (Litbangmat).
Pada kesempatan ini, Kadislitbangau, Marsekal Pertama TNI Teguh Dharmawan mengatakan, “Kita menyadari bahwa pemenuhan kebutuhan sarana pertahanan alutsista, khususnya alutsista udara, dapat dikatakan hampir seluruhnya masih tergantung pada pengadaan luar negeri,” ujarnya.
Source: Humas PTDI