Bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19 terus mengalir ke berbagai penjuru negeri. Tidak hanya di Bontang, bantuan Covid-19 juga disalurkan ke berbagai daerah di wilayah distribusi Pupuk Kaltim melalui Kantor Perwakilan (KP). Di Banyuwangi, pada 15 Mei 2020, bantuan 110 paket sembako dan 500 pcs kain masker diberikan kepada Kodim Banyuwangi 0825, Polres Banyuwangi, masyarakat di Kecamatan Kalipuro, masyarakat di sekitar Kantor UPD Banyuwangi dan petani di daerah wilayah kerja KP Banyuwangi.
Melalui KP Bali, bantuan yang diberikan berupa paket sembako dalam bentuk 100.000 paket pangan untuk warga Bali yang terdampak Covid-19. Kegiatan ini bekerjasama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cabang Bali pada 22 Mei 2020. Sebelum kegiatan ini, KP Bali juga telah menyalurkan bantuan berupa masker kain untuk masyarakat.
Selain itu, melalui KP Sulawesi Utara, Pupuk Kaltim juga berbagi kasih dengan petani terdampak Covid-19, agar tetap semangat dalam menanam dan menyediakan pangan bagi masyarakat, sekaligus memberi edukasi manfaat pupuk hayati Ecofert melalui pendampingan AAE secara langsung maupun online via media sosial. Bantuan yang diberikan adalah 100 paket bantuan pupuk yang terdiri dari pupuk NPK Pelangi 16.16.16 @5kg, pupuk hayati Ecofert @5kg, masker kain dan kaos. Bantuan mulai disalurkan ke 100 petani di seluruh Sulawesi Utara pada 22 Mei 2020.
Semoga seluruh bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk masyarakat.
Sumber PUpuk Kaltim, edit koranbumn