Masih dalam suasana Ramadhan, PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) atau INALUM kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat melalui program pembagian 4.450 paket sembako gratis ke 10 Kabupaten / Kota di Sumatera Utara yaitu Batu Bara, Toba Samosir, Asahan, Tanjung Balai, Simalungun, Dairi, Karo, Humbang Hasundutan, Samosir, dan Tapanuli Utara. Paket sembako terdiri dari beras premium 10 kg, minyak goreng 2 liter dan gula pasir 2 kg ini dibagikan pada bulan Mei – Juni 2018.
Dalam rangka rencana proyek pengembangan INALUM ke depan, program paket sembako ini juga disalurkan terhadap masyarakat di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara dan Timika, Papua.
“Program pembagian paket sembako gratis ini merupakan kegiatan yang secara rutin dilaksanakan Perusahaan sebagai bentuk kepedulian INALUM kepada masyarakat khususnya yang sedang melaksanakan ibadah puasa. Sebagaimana kita ketahui, pada saat bulan Ramadhan terkadang harga sembako semakin meningkat,” ungkap Deputy General Manager PKBL & CSR INALUM, Nugraha M. Toyib beberapa saat yang lalu.
Lebih lanjut pada kesempatan terpisah, Sekretaris Perusahaan INALUM Ricky Gunawan menjelaskan bahwa pada bulan Ramadhan ini INALUM telah melaksanakan beberapa program sebagai bentuk komitmen kepedulian INALUM kepada masyarakat. “INALUM telah melaksanakan beberapa program pada bulan Ramadhan ini yaitu buka puasa bersama masyarakat sekitar, buka puasa dengan pimpinan redaksi dan jurnalis, program safari Ramadhan ke 100 masjid di Kabupaten Batu Bara, program pembagian paket sembako gratis, dan lain-lain,” jelas Ricky.
Selain itu, pada akhir bulan Ramadhan ini, untuk pertama kali INALUM akan menyelenggarakan program Mudik Bareng BUMN dengan beberapa destinasi dan moda transportasi diantaranya rute Tanjung Gading / Kisaran menuju Panyabungan, Blang Pidie, Banda Aceh dan Pekanbaru menggunakan bus, rute Batam menuju Medan menggunakan kapal dan rute Jakarta menuju Pati dan Semarang menggunakan bus.
Rencananya program Mudik Bareng BUMN ini akan dilepas langsung oleh Direktur Pelaksana INALUM Oggy Achmad Kosasih di Batam pada tanggal 11 Juni 2018 dan di Komplek Perumahan INALUM Tanjung Gading pada tanggal 12 Juni 2018. Khusus untuk di Jakarta, pelepasan akan dilakukan serentak dengan BUMN lain oleh Menteri BUMN Rini Soemarno dan jajaran manajemen INALUM.
Sumber Situs Web INALUM