Ucapan terima kasih secara khusus dari petinggi Internasioanl Council of Women (ICW-CIF) atas penyelenggaraan jamuan makan malam yang sudah di dilakukan di Kinara kinari Rama Shinta Garden Resto dengan sajian pertunjukan sendratari Ramayana yang mengambil latar belakang kemegahan Candi Prambanan pada Jum’at, 14 september 2018 lalu adalah salah satu refleksi sebagai kinerja unggul sehingga mendapatkan apresiasi luar bisasa dari (ICW-CIF). Itulah sekilas amanat pemimpin upacara yang di sampaikan oleh Direktur Utama PT Taman Wisata Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) Edy Setijono ketika menjadi pemimpin upacara bendera yang di gelar di halaman kantor pusat Taman Wisata Candi.
Lebih lanjut ada 3 (tiga) Hal mengenai kinerja unggul yang di sampaikan dalam amanatnya kepada peserta upacara bendera. Pertama adalah Achievement Orientation, semua harus mempunyai orentasi tujuan kita, semua harus tahu apa tujuan kita, apa yang harus di raih di dalam mencapai satu pekerjaan atau satu aktifitas.
Mari bersama-sama membangun Achievement Orientation, bahwa kita harus selalu menjadi juara, karena selalu menjadi juara itu adalah satu dorongan supaya secara berkelanjutan mengupayakan sesuatu yang terbaik untuk bisa di raih.
Kita harus menjadi juara, maka seluruh sumber daya kita itu akan tergerakan akan termotivasi untuk meraih tujuan dan kita akan terbiasa untuk selalu menjadi yang terbaik, semoga kita semua mempunyai Achievement Orientation di diri kita masing-masing.
Kedua livetime learning, Kita harus selalu meningkatkan kapasitas diri kita untuk menjadi yang terbaik, sesuatu yang terbaik itu adalah competition, tidak ada hal terbaik muncul dengan sendirinya, hal terbaik itu muncul karena persaingan untuk bisa memenangkan persaingan, kita harus mempersiapkan diri kita, melalui livetime learning kita harus terus belajar tidak ada kata terlambat untuk tidak belajar.
Sumber Instagram TWC
Edit: Erik