NINDYA terus berupaya meningkatkan kompetensi karyawannya dengan melaunching salah satu aplikasi Nindya Digital Transformation 2020 yang diberi nama Nindya Talent Excellent Manajemen (NEXT). Kegiatan tersebut diselenggarakan melalui media virtual pada selasa (19/8).
Pernyataan tersebut di ungkapkan langsung oleh Direktur Utama NINDYA Haedar A. Karim yang menyebutkan bahwa, aplikasi NEXT ini akan sangat berguna bagi seluruh karyawan NINDYA sebagai wadah untuk meningkatkan kompetensinya melalui kompetisi yang sehat dan terukur.
Sementara itu, Kepala Departemen SDM Hidayat Wahyudi menyebutkan, nantinya Nindya Talent Excellent Manajemen (NEXT) akan menjadi aplikasi pengelola talenta perusahaan dengan tujuan mencari, menciptakan dan mengembangkan talent – talent yang akan menjadi penggerak Nindya karya dimasa sekarang dan masa depan.
Selain itu, aplikasi ini juga memberikan kesempatan yang sama kepada karyawan untuk dapat menentukan jenjang karirnya melalui kompetisi yang terukur secara sistem baik kompetensi, pengalaman, dan jasanya dalam memberikan nilai tambah bagi Perusahaan melalui produk yang bermutu, penghargaan bergengsi, maupun karya yang inovatif yang bermanfaat bagi Perusahaan dan masyarakat sekitar.
Haedar A. karim berharap dengan apalikasi tersebut, manajemen dapat mengetahui talenta-talenta yang dimiliki setiap karyawan NINDYA sehingga dapat mengoptimalkan produktifitas yang terarah demi kemajuan perusahaan.
Sumber Nindya Karya, edit koranbumn