PT Waskita Karya Infrastruktur meresmikan fabrikasi baja di daerah Kawasan Industri Modern Cikande, Serang, Banten. Pabrik ini didirikan di tanah seluas 5 hektare (ha) dengan luas bangunan satu hektare.
“Adapun hasil fabrikasi baja digunakan untuk men-support proyek infrastruktur jalan tol berupa jembatan rangka baja serta guardrail dan juga proyek transmisi 500KV di Pulau Sumatra,” jelas Direktur Utama Waskita Infrastruktur Eko Widianto dalam acara peresmian, Kamis (5/3).
Nilai investasi pembangunan pabrik milik anak usaha PT Waskita Karya Tbk (WSKT) ini sebesar Rp 238 miliar berdasarkan internal rate return (IRR) 13%, meliputi mesin, tanah, serta bangunan pabrik. Asal dana tersebut sebanyak 30% ekuitas disetorkan dari Waskita Holding dan 70% pendanaan didukung dari PT Bank Pembangunan Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR).
Kapasitas produksi ditargetkan mencapai 40.000 ton-50.000 ton di tahun 2020. Untuk mencapai target tersebut fabrikasi baja didukung mesin computer numerical control (CNC) teknologi high end Eropa dan puluhan jenis mesin alat fabrikasi.
Mesin-mesin tersebut antara lain CNC Angles Line XP 16 T6 4 unit, CNC Angles Line SP 20 T6 2 unit, CNC Drilling Angles Line Rapid 25T 2 unit dan CNC Plate Punching P 83 E 2 unit.
Serta Gantry Automatic CNC Drilling & Thermall Cutting Gemini 25 SP, CNC Plate Punching P113 E dan CNC Plate Soitaab Model Lineatech Pro Plasma masing-masing satu unit.
Sumber Kontan, edit koranbumn