PT Wijaya Karya (Persero) Tbk meunjukkan Kepedulian Terhadap Lingkungan, Proyek Pembangunan Jalan Tol Balikpapan Samarinda Seksi 2,3,4 Lakukan Penanaman 10.000 Pohon
Proyek Pembangunan Jalan Tol Balikpapan Samarinda Seksi 2,3,4 yang dibangun oleh WIKA melakukan kegiatan penanaman 10.000 pohon (reboisasi) di area Tahura (Taman Hutan Raya) tepatnya di Seksi 2.2 STA 50+000, Jumat (14/9).
Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur WIKA Beton Hari Respati, Direktur WIKA Realty Suyamat, General Manager Departemen Sipil Umum 1 I Ketut Suarbawa, Stah Ahli SHE Elvis Nurhasral , serta Manajemen Proyek Pembangunan Jalan Tol Balikpapan Samarinda Seksi 2,3,4 yang antusias terhadap kegiatan ini.
WIKA bekerjasama dengan PT Jasamarga Balikpapan Samarinda selaku pemilik proyek dan UPTD Tahura Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur dalam suksesnya kegiatan penanaman pohon ini.
Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian dari Program _Corporate Social Responsibility_ Proyek Pembangunan Jalan Tol Balikpapan Samarinda Seksi 2,3,4 untuk menghijaukan area di sekitar proyek setelah sebelumnya pada peringatan HUT RI ke-73 di salah satu area sekitar proyek tepatnya di Kelurahan Sungai Merdeka, WIKA juga menunjukkan dukungan untuk kegiatan penanaman 1000 pohon sebagai bentuk kepedulian WIKA terhadap pelestarian lingkungan.
Manajer Proyek Pembangunan Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, Iwan Juliansyah mengatakan bahwa Jalan Tol Balikpapan-Samarinda ini sebagian besar melalui kawasan hutan dan perkebunan sehingga program CSR penanaman pohon jni diharapkan dapat mempertahankan konsep Go Green di tol ini sehingga dapat semakin memberikan kenyamanan bagi masyarakat di kemudian hari.
Sumber Instagram Wijaya Karya