Melalui program Mandalika Urban & Tourism Infrastructure Project (MUTIP) yang dibiayai oleh Asian Infrastructure Investment Bank (AIIB), ITDC siap membangun infrastruktur dan fasilitas dasar di dalam kawasan the Mandalika, dan juga area sekitarnya, untuk mewujudkan pembangunan the Mandalika sebagai kawasan pariwisata terpadu kelas dunia yang memberikan multiplier effect bagi masyarakat sekitar.
Persetujuan pembiayaan dari AIIB untuk pembangunan infrastruktur di the Mandalika ini resmi diperoleh ITDC setelah semua proses persetujuan dan penandatanganan Loan Agreement (Perjanjian Fasilitas Pembiayaan) diselesaikan.
Menyusul keluarnya persetujuan Dewan Direksi AIIB pada 7 Desember lalu, tepat di penghujung tahun 2018, tepatnya pada tanggal 31 Desember 2018, ITDC dan AIIB telah menyelesaikan penandatanganan Loan Agreement untuk MUTIP senilai USD 248,4 juta atau setara Rp3,6 Triliun (1 USD = Rp14.500,-).
Pembiayaan MUTIP oleh AIIB merupakan pembiayaan pertama dengan jumlah terbesar secara standalone/mandiri yang dilakukan AIIB di Indonesia dan secara global merupakan pembiayaan pertama AIIB bagi kegiatan pembangunan infrastruktur pariwisata. Diperolehnya pembiayaan melalui MUTIP ini, tidak terlepas dari dukungan Pemerintah, khususnya Kementerian Keuangan, dalam memberikan akses pendanaan murah AIIB kepada ITDC.
Sumber ITDC edit koranbumn