Pabrik Gula Pesantren Baru kembali memberikan Corporate Social Responsibility untuk warga sekitarnya. Kali ini, CSR berupa bantuan bahan besi bekas guna pembangunan tower tandon di Yayasan Panti Asuhan Komando Distrik Militer (Kodim) 0809 Kediri dan bantuan berupa gula sebanyak 480 Kg untuk bakti sosial warga terdampak pandemi Covid 19 di wilayah Kodim 0809/ Kediri.
ASABRI KCU Jakarta menyerahkan manfaat Tabungan Hari Tua (THT) dan pensiun pertama kepada Irjen Pol. (Purn) Drs. Wirdhan Denny di kediamannya, Jatiwarna, Bekasi pada Sabtu, 27 Februari 2021.
Kabidyanggan ASABRI KCU Jakarta Elly Nirmayanti menjelaskan hak-hak dan kewajiban sebagai peserta pensiun, salah satunya yaitu dengan melakukan autentikasi dan mengupdate data diri melalui Surat Pernyataan Tanda Bukti diri (SPTB) yang dilampirkan ke mitra bayar atau Kancab ASABRI per enam bulan sekali.
“Semoga pelayanan kedepan, ASABRI tetap bisa dipertahankan dan mungkin ditingkatkan,” ujar Wirdhan
Dalam rangka memenuhi undangan dari Komisi VI DPR RI, Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero), M. Abdul Ghani menghadiri Rapat Dengar Pendapat pada Masa Persidangan III Tahun Sidang 2020-2021 di Solo, Jawa Tengah pada tgl 18-22 Februari 2021.
Pada kunjungan kerja tersebut turut hadir dari Kementerian BUMN, Kementerian Koperasi dan UKM, LPDB, KPPU, PT Pertamina (Persero), PT PLN (Persero), PT Perkebunan Nusantara IX, Perum Perhutani, PT Phapros,Tbk., PT Pupuk Indonesia (Persero), PT Jamkrindo, PT Pegadaian (Persero), PT Permodalan Nasional Madani (Persero) dan PT BNI (Persero) Tbk.
Pada kesempatan tersebut Direktur Utama Holding, Bapak M. Abdul Ghani menjelaskan kepada para anggota Dewan tentang Program Kerja PTPN Group pada umumnya dan PTPN IX di Jawa Tengah pada khususnya, Perkembangan kondisi Pabrik Gula Gondang & Pabrik Gula Tasikmadu, serta Sinergitas dan kolaborasi yang dilakukan oleh Holding dan PTPN IX dengan BUMN lain sebagai agent of development.
Sebagai peningkatan dan penguatan kompetensi SDM yang unggul guna mengedepankan budaya K3 di perusahaan, Abippraya telah mengadakan sertifikasi ahli K3 muda lingkungan kerja.
Training ini dilakukan pada tanggal 17-24 Februari 2021, secara blended training, artinya training dilakukan secara online dan praktek dengan protokol kesehatan yang ketat.
Training ini sesuai dengan Permenaker 5 tahun 2018 mengenai K3 lingkungan kerja, untuk mewujudkan lingkungan kerja yang aman, sehat dan nyaman dengan cara mengidentifikasi, mengukur, mencegah dan mengendalikan faktor-faktor bahaya lingkungan kerja baik faktor fisika, biologi, kimia, ergonomi dan psikologi.
NINDYA bergerak cepat dengan melakukan upaya tanggap bencana banjir kepada masyarakat Jakarta Timur khususnya warga yang berada disekitar Gedung Nindya. (23/2)
Selain diberikan ke warga sekitar Gedung Nindya, bantuan juga disalurkan ke karyawan NINDYA yang terdampak banjir di lokasi tempat tinggalnya masing-masing. Adapun bantuan yang diberikan berupa bahan-bahan makanan (sembako) sebagai prioritas dalam memenuhi kebutuhan sehari hari.
Vice President Umum & PKBL NINDYA Deka Hardiya Putra menyebutkan, melalui program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) seluruh BUMN memiliki kewajiban dalam turut serta mensejahterakan masyarakat melalui 2 (dua) sub program yaitu, program Kemitraan sebagai wadah bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam mengembangkan bisnis dan program Bina Lingkungan yang merupakan pemberdayaan kondisi sosial masyarakat oleh BUMN.
Deka juga menambahkan, bantuan bantuan ini selaras dengan pilar pembangunan yang tercantum dalam SGD’S No. 13 terkait penanganan perubahan iklim.
beberapa BUMN yang tergabung dalam kategori BUMN Industri Pertahanan yakni PT PAL Indonesia (Persero), PT Len Industri (Persero) , PT Pindad (Persero) dan PT DI (Persero) mendirikan Paviliun Indonesia dalam pameran industri pertahanan internasional 2 tahunan yaitu Pameran International Defence Exhibition (IDEX) yang diselenggarakan pada tanggal 21 – 25 Februari 2021 di Abu Dhabi National Exhibition Center (ADNEC), Uni Arab Emirate. International Defence Exhibition (IDEX) merupakan ajang penetrasi pasar Kawasan Timur Tengah.
Sebagai salah satu contoh, dalam pameran tersebut, PT Pindad memperkenalkan berbagai produk pertahanan andalan. Salah satunya senjata SS2 V5 A1, SPR-2, dan kendaraan tempur medium tank Harimau, Anoa dan Komodo.
Pelaksanaan IDEX menjalankan protokol kesehatan Covid-19, mulai dari wajib menggunakan masker hingga tersedianya fasilitas untuk tes PCR di beberapa titik.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau langsung uji coba perdana penerapan Genose C19 di Terminal Penumpang, Pelabuhan Tanjung Priok, Jumat (26/02). Kebijakan penerapan GeNose C19 di kapal PELNI menjadi salah satu alternatif syarat keberangkatan untuk penumpang kapal PELNI.
Sampai dengan Januari 2021 Askrindo telah menjamin kredit modal kerja dalam program PEN yang mencapai Rp10,7 triliun yang diberikan kepada 444,3 ribu UMKM.
.
Penyaluran kredit modal kerja ini berhasil menyerap 1,2 juta tenaga kerja. Hal ini disampaikan Direktur Utama PT Askrindo, Dedi Sunardi dalam diskusi webinar Media Discussion dengan tema ‘Pemulihan Ekonomi Nasional Melalui Peningkatan Daya Tahan UMKM : Mampukah Melewati Krisis?’, Jumat, 26 Februari 2021.