Produk Inovasi
Penelitian dan pengembangan memegang peranan penting bagi kelangsungan hidup perusahaan di masa mendatang. Untuk itu, Pusri mengembangkan produk inovasi yang bertujuan untuk menjawab tantangan kemajuan dunia pertanian di masa yang akan datang.
Saat ini, kegiatan riset difokuskan pada penelitian untuk menghasilkan produk benih, pupuk, pestisida dan produk agribisnis lainnya. Sasaran akhir kegiatan riset adalah terciptanya produk-produk inovasi baru yang dapat dikomersilkan sehingga dapat memberikan keuntungan bagi perusahaan.
Berikut produk hasil penelitian Departemen Riset Pusri:
Benih Padi PUSRI SEED
|
- Kelas FS dan SS
- Kemasan ukuran 5 kg
- Varietas Ciherang, Situ Bagendit dan Inpara 5
- Memiliki daya tumbuh 95 %
- Kebutuhan benih 25 Kg/Ha pada tanam jajar legowo dan 50 Kg/Ha pada tanam sebar langsung
|
Benih Cabai PUSRI SEED
|
- Kelas SS dan ES
- Kemasan sachet ukuran 10 gr
- Varietas Kencana
- Kebutuhan benih 110-180 gr/ha
- Keunggulan produk Benih Cabai PUSRI SEED adalah berat buah per tanaman berkisar antara 0,55 – 0,87 Kg, potensi hasil 12,1 – 22,9 Ton/Ha serta adaptasi yang baik di dataran medium pada musim hujan dan kemarau basah
|
Benih Jagung Hibrida PUSRI SEED
|
- Merek PUSRI SEED
- Kelas F1
- Kemasan plastik ukuran 5 kg
- Varietas BIMA 16
- Kebutuhan Benih : 20 – 25 Kg/Ha
- Keunggulan produk ini adalah potensi panen mencapai 12 ton pipilan kering, Tahan penyakit bulai, Toleran penyakit karat daun dan Tongkol besar
|
Dekomposer Cair SRIDEK
|
- Kemasan : botol ukuran 1 liter
- Mengandung bakteri perombak bahan organik
- Cocok digunakan untuk mengomposkan sampah organik rumah tangga dan rumput segar
- Dosis : Gunakan 1 – 2 botol untuk mengomposkan 1 ton bahan organik. Proses pengomposan berlangsung selama 14 hari
|
Pupuk Cair B-FITALIK
|
- Pupuk Cair untuk tanaman karet
- Kemasan botol ukuran 1 liter
- Mengandung Mikroba Kitinolitik
- Cocok untuk mengatasi penyakit kering alur sadap pada tanaman karet, kuning dan mati ujung pada tanaman kopi, bercak daun, busuk lunak pada kubis, layu pada cabai serta kanker kulit pada tanaman jeruk
- Dosis : Untuk mengatasi peyakit kering alur sadap tanaman karet, oleskan dengan kuas pada bekas sadapan sebanyak 50 mL/Pohon. Untuk aplikasi pada tanaman padi dan sayuran dengan dosis 6L/Ha dengan disemprotkan/dikocorkan. Untuk penyakit kuning pada kopi dapat disemprotkan dengan dosis 2 L/Ha
|
Biopestisida B-VERIN
|
- Biopestisida cair yang diformulasikan dalam ekstrak kompos untuk mengendalikan serangan hama padi dan sayuran organik.
- Kemasan botol ukuran 1 liter
- Mengandung jamur Beauveria sp.
- Cocok untuk pertanian organik seperti padi, tomat, sawi, cabai, pokchoi dll
- Dosis : Gunakan 500 mL B-Verin yang diencerkan pada tangki sprayer ukuran 15 L disemprotkan pada daun dan sekitar perakaran. Dosis untuk padi dan sayuran organik sebanyak 12L/Ha
|