PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) menghadirkan Makassar New Port (MNP) untuk mengintegrasikan pelabuhan hub khususnya di Kawasan Timur Indonesia (KTI).
Direktur Teknik PT Pelindo IV, Prakosa Hadi Takariyanto mengatakan bahwa untuk Makassar New Port Tahap I A sudah rampung 100% dan resmi beroperasi sejak 2 November 2018.
Di Tahap I A ujar dia, dermaga yang ada memiliki panjang 320 meter dan luas lapangan penumpukan 16 hektare dengan kapasitas terpasang sebanyak 400.000 hingga 500.000 TEUs per tahun.
“Selama 2020 [Januari hingga 13 Oktober 2020)], MNP sudah melayani kapal sebanyak 247 call dengan traffic container mencapai 95.283 TEUs. Sementara sejak resmi beroperasi pada 2 November 2018 hingga 13 Oktober 2020, total kapal yang dilayani sebanyak 510 call dengan total traffic container mencapai 194.686 TEUs,” terang Prakosa.
Dia menyebutkan, saat ini pihaknya tengah mengebut pembangunan MNP Tahap I B dan I C dengan total nilai investasi yang disiapkan sebesar Rp2,7 triliun.