Bertempat di Lobby Wisma KIM 25 Oktober 2021, telah dilaksanakan Town Hall Meeting Pengarahan Direksi kepada seluruh karyawan yang di ikuti oleh perwakilan karyawan setiap Biro dan melalui ZOOM meeting. Turut hadir secara langsung Direktur Keuangan, SDM & UMUM Bapak Daly Mulyana, Direktur Operasional & Pengembangan M. Hita Tunggal dan di dampingi oleh Manager Sekretaris Perusahaan Mini Herawaty beserta seluruh Manager dan Karyawan-karyawati PT Kawasan Industri Medan (Persero) dan di tempat terpisah Direktur Utama Ngurah Wirawan menghadiri secara ZOOM meeting.
.
Arahan dari Direktur Utama PT Kawasan Industri Medan (Persero) kepada seluruh insan KIM berupa :
1. Rencana Strategis Bisnis dan RJP 2022-2024 terkait pembangunan proyek-proyek besar untuk dukung recurring di masa depan.
2. Sosialisasi Pencapaian RKAP 2021 dan Sosialisasi RKAP 2022
3. Program insentif karyawan berbasis kinerja dan target penjualan, pendapatan penagihan dan efisiensi budget operasi dan pemeliharaan.
4.Pengembangan karir SDM berbasis KSO maupun ul scale holding di segala bidang dan operasi perusahaan
5.Sosialisasi KD baru dan overview KD yang akan disahkan seperti KD Biaya Pemasangan Jaringan Air Bersih, KD Insentif Penjualan dan KD Biaya Operasional Tim Penagihan Biro Akuntansi dan Keuangan serta overview pedoman manajemen risiko.
6.Sosialisasi penerapan remunerasi baru untuk pengawai (adanya kenaikan gaji dan pembagian jasa produksi) yang berbasis kinerja pegawai, reward & punishment sesuai dengan KD Kedisiplinan yang sudah ada.
7.Pengenalan pengawai baru dan Manager baru di lingkungan PT Kawasan Industri Medan (Persero).
Kegiatan sosialisasi ini akan dilakukan setiap tiga bulan sekali, bertujuan agar para insan KIM dapat mengetahui perkembangan perusahaan saat ini. Pertemuan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan memakai masker.
“ Kerja Keras KIMEXPO 2021 dalam sebulan ke depan untuk capaian target RKAP Revisi 2021, KIM Pasti Bisa”