Berbicara tentang beton pracetak atau precast tentunya mengingatkan karya PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP).
WSBP awalnya adalah sebuah divisi dari PT Waskita Karya (Persero) Tbk, yang dikembangkan menjadi unit bisnis khusus pada bulan Januari 2013, dengan spesialisasi seputar Beton Precast & Ready Mix.
Selain itu, PT Waskita Beton Precast Tbk telah memiliki 11 Plant dan 76 Batching Plant yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia dan terlibat dalam berbagai proyek konstruksi lokal dan internasional.
Yang juga membanggakan, pada bulan Mei 2017 Perseroan ini masuk ke dalam index pasar modal Morgan Stanley Capital International (MSCI) dan index LQ45.
Sumber InWSBP / edit koranbumn.com