PT INKA (Persero) sebagai Salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan korporasi yang bergerak dibidang industri manufaktur kereta api di Indonesia dan Asia Tenggara, melakukan ekspansi bisnis di level dunia. Dengan kerjasama masif, PT INKA (Persero) berhasil melakukan ekspor 15 dari 250 kereta api penumpang pesanan Bangladesh mengalahkan kompetitor negara industri China dan India.
Direktur Utama PT PAL Indonesia (Persero) bersama Sekretaris Perusahaan dan Perwakilan Millenials PAL turut hadir dalam acara pelepasan ekspor kereta api yang turut dihadiri oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartanto.
Menteri Perindustrian turut bangga dan menyampaikan apresiasi terhadap industri-industri di Indonesia yang mampu menembus pasar dunia dan makin menunjukkan eksistensi Indonesia Untuk Dunia.
Sumber PALIndonesia / edit koranbumn