Bank Mandiri mendukung penyelenggaraan Indonesia Business and Development (IBDExpo) ke-3 2018 yang berlangsung di Surabaya, Jawa Timur, pada 3-6 Okober 2018.
Pada event tersebut, perseroan membuka booth yang menampilkan sinergi antar BUMN untuk terus mendukung Pemerintah dalam membangun negeri.
Salah satu wujud nyata sinergi melalui program Rumah Kreatif BUMN (RKB), Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Sulaiman A. Arianto mengatakan program RKB menggunakan pendekatan inkubator dimana pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) binaan BUMN-BUMN bisa mengikuti kegiatan pendampingan, mulai dari peningkatkan kualitas produk, pengemasan hingga penjualan melalui laman e-commerce belanja.com milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk.
RKB merupakan menjadi rumah inovasi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), Bank Mandiri mendirikan 3 (tiga) RKB di Jawa Timur yakni Surabaya, Trenggalek dan Ponorogo. Ketiganya merupakan 17 RKB yang akan di hadirkan Bank Mandiri di seluruh Indonesia sebagai wujud komitmen membesarkan UMKM dan BUMN hadir untuk negeri.
Saat ini Bank Mandiri memiliki 741 UMKM binaan di Surabaya, peserta RKB Mandiri juga berpotensi mendapatkan dukungan pendanaan dari Bank Mandiri dan perusahaan anak dalam bentuk produk KUR, Kredit Usaha Mikro, serta produk dan layanan perbankan penunjang usaha lainnya, termasuk investasi dari PT Mandiri Capital Indonesia
Editor : koranbumn